SD NEGERI 2 PRINGSEWU SELATAN

Pringsewu . Seiring dengan berjalannya waktu  yang kita jalani pastinya kita mengingi kan perkembangan yang lebih baik untuk kedepannya,  tentunya kita sering mendengar kata-kata “hari ini harus lebih baik dari kemarin dan  hari esok harus lebih baik dari hari ini” itu lah selalu menjadi moti fasi setiap manusia untuk menjalani kehidupan yang lebih baik,  sebut saja SD Negeri 2 Pringsewu Selatan yang mempunyai tujuan  untuk meletakan dasar kecerdasan, pengetahuan kepribadian akhlak mulia serta berketrampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut, itu semua tentunya tidak semudah dengan apa yang di katakan, harus dengan adanya perencanaan yang matang dan Usaha keras, serta kerja sama, agar dapat tercapai  tujuan yang sesuai dengan apa yang  di harapkan.

SD Negeri  2 Pringsewu selatan yang di bangun dengan luas tanah 1052,40 dan yang  terletak di Jalan Palapa Pringsewu Selatan, letakknya tidak jauh dari pusat keramaian, sangat strategis dan mudah di jangkau,  lingkungannya yang begitu bersih, rapih dan sedap di pandang, begitu pun dengan taman-taman hiasnya yang tidak kalah menarik perhatian bagi siapapun yang melihatnya tampak begitu indah dan cantik.SD Negeri  2 Pringsewu selatan berdiri pada tahun 1977. Berdirinya SD Negeri 2 Pringsewu Selatan ini dilatar belakangi atas kebutuhan masyarakat  Dusun Pringkumpul dan sekitarnya pada saat itu sangat mendambakan lembaga pendidikan yang mampu menampung masyarakat agar dapat mengenyam pendidikan sekolah dasar tidak jauh dari tempat tinggalnya. Beranjak dari hal tersebut maka masyarakat Pringkumpul pada tahun 1977. Merintis sebuah lembanga pendidikan. Adapun system kegiatan dalam proses belajar mengajar mengacu pada Kurikulum Departemen  Pendidikan Dan Kebudayaan. Ahirnya pada tahun 1978 secara resmi sekolah tersebut dinyatakan berstatus Negeri dengan nama SD Negeri 2 Pringsewu Selatan sampai sekarang. SD N 2 Pringsewu selatan saat ini sudah memiliki beberapa fasilitas pendukung untuk mendukung proses belajar mengajar  diantaranya yaitu, Ruang Belajar 6 Lokal ukuran 7m x 8,  Ruang Kepala Sekolah ukuran 7m x 7 m, Ruang Guru ukuran 7m x 8m, Ruang Tata Usaha Ukuran 3 m x3 m, Ruang Perpustakaan 4 m x7 m.
 
Setelah hampir 36 tahun SD Negeri 2 Pringsewu selatan ikut serta dalam mecerdaskan anak bangsa, dari awal berdirinya hingga saat ini SD Negeri 2 Pringsewu selatan tentu telah banyak menuai catatan Baik suka mau pun duka. Dalam perjalananya yang panjang ini SD Negeri 2 Pirngsewu selatan Sudah beberapa berganti kepala sekolah diantaranya yaitu: 1. Ibu Siti Rusmini 2. Bapak Kaidi HS  3. Bapak Sumardi Mc  4. Ibu ismirah  5. Ibu Mujiatun,S.Pd  6. Ibu Dra H Sri Utami indrawati  6. Bapak Edy Iriyanto, S.Pd.

Untuk mendukung kegiatan belajar mengajar yang baik dan tertib selain sarana dan pra sarana yang ada,  SD Negeri 2 Pringsewu selatan juga selalu menjaga hubungan baik dengan wali murid,  masyarakat sekitar dan hubungan antar sekolah, untuk menuju sekolah yang lebih baik lagi,terbukti dengan pencapaian prestasi yang di dapat  SD Negeri  2 pringsewu selatan, yaitu di antaranaya, Bola Voli, Tenis Meja, Lompat Jauh, Tolak Peluru Putri, Lari 80 M, Bulu Tangkis, Bola Voli, Sepak Bola, Bazar Siaga, Yel Yel Pramuka, LCTP,tingkat kecamatan.dengan di awaki 16 orang tenaga pendidik (guru) dan 3 orang tenaga bantu (honor) dengan jumlah murid 328 siswa/siswi.

SD Negeri 2 Pringsewu Selatan yang saat ini di pimpin bapak Edy Iriyanto, S.Pd yang lahir pada tanggal 11 desember tahun 1961,yang selalu mengutamakan kedisiplinan baik itu di sekolah maupun di rumah beliau merupakan sosok pemimpin yang selalu melakukan  perubahan untuk menjadi lebih baik pada setiap instansi yang dia pimpin, bapak Edy Iriyanto S.Pd, Suami dari ibu Tusini, S.Pd, yang juga tenaga pendidik (guru) di SMP Negeri  4 Pringsewu, Ayah dari empat orang anak

ini, yaitu (Martika Ami irianita, S.Pd, Martifa Wenti Irianita, S.Pd,  Refvita Irdiani, S.Pd,  dan Estining Wahyu Kinasih). Bapak Edi Iriyanto S.Pd ,dan selau mengutamakan pendidikan  pada keluarganya, terbukti dengan ketiga anaknya yang sudah lulus sarjana,dan menjadi tenaga pendidik.

Bapak Edy Iriyanto S.Pd Pertama kali di angkat menjadi PNS pada tahun 1982, di SD 1 Belambangan Umpu,way kanan pada tahun1985 kemudian dipindahkan di SD Negeri 12 Pringsewu yang saat ini menjadi SD N 3 Pringsewu Timur, dan di angkat menjadi kepala sekolah pada tahun 2010 bulan April tepatnya di SD N 3 Pringsewu Timur,di pindah di SD Negeri Bumi Arum, dan bulan juli 2012 sampai sekarang di tugas kan di SD Negeri 2 Pringsewu Selatan.riwayat  pendidikan Bapak Edy Iriyanto S.Pd, menempuh pendidikan dasar di SD Negeri 1 Pringsewu, kemudian melanjutkan  di SMP Negeri 2 Pringsewu,  kemudian melanjutkan ke  SGO Negeri Tanjung Karang, Dan program S1  Di STO Darma  Wacana Metro,

Sekolah Dasar Negeri 2 Pringsewu Selatan  sendiri mempunyai  Visi Terwujudnya siswa siswi yang berkualitas dan terampil dalam memenuhi hasrat pendidikan. Sedangkan untuk Misinya yaitu Menanamkan keyakinan atau kaidah melalui pengamalan ajaran agama yang dianut,  Meningkatkan proses pembelajaran yang kreatif dan efektif, Menjalin kerjasama yang harmonis antara warga sekolah dan lingkungan, Mengembangkan pengetahuan dibidang akademik sesuai dengan bakat, minat, dan potensi siswa,  Mengoptimalkan penggunaan sarana pendidikan yang tersedia, Melengkapi sarana pendidikan.

7 komentar: