WORKSHOP PENDAMPINGAN IMPLEMENTASI KURIKULUM 2013

KA. KEMENAG PRINGSEWU : PERBAIKI BUDI PEKERTI PESERTA DIDIK

Pringsewu. Demikianlah salah satu pesan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pringsewu Drs. H. Murdi Amin kepada para guru yang menjadi peserta Workshop Pendampingan Implementasi Kurikulum 2013 yang di laksanakan di Aula MAN 1 Pringsewu, Rabu, 01/04/15.

Dalam sambutannya yang sekaligus membuka kegiatan tersebut secara resmi, Murdi Amin juga menyampaikan pesan kepada seluruh tenaga pendidik untuk terus meningkatkan kualitas diri dengan memahami lebih mendalam tentang kurikulum 2013. Menurutnya kegiatan ini merupakan salah satu bentuk peningkatan kualitas tersebut.

Selain kualitas pemahaman terhadap kurikulum 2013, Murdi Amin juga mengajak seluruh tenaga pendidik untuk meningkatkan disiplin diri " Disiplin guru mempengaruhi kualitas peserta didik dan adalah sebuah kebahagiaan bila kita dapat mewujudkannya " tegasnya.

Murdi Amin juga mengharapkan bahwa dalam rangka mewujudkan implementasi kurikulm 2013 dengan baik segala sarana dan prasarana pendukung harus segera direalisasikan, jangan sampai target kurikulum tersebut tidak tercapai dikarenakan keberadaan sarana yang tidak mencukupi.

Kegiatan yang dilaksanakan selama 3 hari ini diikuti oleh 72 orang tenaga pendidik yang terdiri dari 33 guru MAN 1 Pringsewu dan 39 guru utusan seluruh Madrasah Aliyah Swasta se Kabupaten Pringsewu. Samsurizal S.Pd, M.Si Ketua Pelaksana yang juga Kepala MAN 1 Pringsewu mengatakan bahwa dalam kegiatan ini para peserta akan mendapatkan 3 bentuk materi yang berbentuk In House Training, On Job Training dan Peer Teaching.

Target dari kegiatan ini nantinya akan menghasilkan dokumen berupa Dokumen Kurikulum dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran ( RPP ) kurikulum 2013 yang rencananya akan diaplikasikan secara utuh pada 2018. Samsurizal mengharapkan para peserta untuk dapat mengikuti kegiatan ini dalam rangka peningkatan kualitas guru yang akhirnya nanti kualitas peserta didik meningkat.
Kontributor : Muhammad Faizin, S.Pd

1 komentar:

  1. Revisi kurtilas harus segera selesai secepatnya supaya kerangka pendidikan di indonesia ini mempunyai 1 kurikulum.

    ReplyDelete